rumah

Jumat, 09 Desember 2011

KPJ - Serenade

ERA MUSICA STUDIO'S

Cover KPJ 1985


Cover KPJ 1990


KPJ = Kelompok Penyanyi Jalanan (versi kaset)
KPJ = Kelompok Pemusik Jalanan (versi PH)

itu kepanjangan dari KPJ menurut masing2 keluaran.
Kali ini Iwan fals tidak sendiri ia di temani sekawanan pemusik jalanan seperti Anto Baret (nama Baret dikasih oleh Iwan saat dialbum ethiopia dimana Anto mencipta lagu bareng Iwan Fals (Lonteku & Kontrasmu Bisu), Herry Lintaw, Eko Partitur (biola) dan Swatarto.
serta vocal cewek bernama Riana Rusli (pernah terlibat dengan Iwan sebelumnya di kelompok Amburadul).

Lagu dialbum ini mengajak orang untuk Optimis juga realita, banyak tema yang disodorkan oleh KPJ dari keseharian, keluhan seorang istri penjahat, tentang kemiskinan desa, polusi, dan cinta.

Kembang Pete, lagu berkisah seseorang yang tak mampu memberikan setangkai mawar/anggrek kepada pasangannya maka yg diberikan adalah kembang pete.

untuk musik di Kaum Urbanis beat tetabuhan gendang membuat kita bergoyang, bunyi2an tradisonal sangat kental.

Untuk cover pihak label mengeluarkan 2 versi, versi pertama dominan warna merah (1985) dan versi kedua dominan poto Iwan Fals yang ditampilkan (1990) poto versi dua ini pernah dijadikan sampul album "titian karir" dan juga terdapat di sampul dalam album "sugali". [abd]

TrackList
  1. Serenade
  2. Kupaksa Untuk Melangkah
  3. Senandung Istri Bromocorah
  4. Kaum Urbanis
  5. Dua Menit Sepuluh Detik
  6. Kembang Pete
  7. Krisis Pemuda
  8. Sumbang
  9. Warijem & Tukiman
  10. Penari Jalan cipt. Jabo
Kelompok Penyanyi Jalanan
Produksi Musica Studio's
Rilis Tahun 1985

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

= trims udah cuap-cuap disini =