Album pertamanya di buat saat ia pulang ke Indonesia, sudah 25 tahun ia
meninggalkan tanah moyangnya. Igor dilahirkan di Belanda dan dibesarkan
di Perancis. Tapi ia lebih dikenal dengan lagu BALI VANILLI yang cukup
menghibur...
* Langkah Pertama - Igor Tamerlan
Produksi Musica Studio 1981
Para Pendukung :
- Igor Tamerlan : Vocal, Alto Saxophone, Keyboard, Bass Guitar, Elect/Acc. guitar, Drum, Percusiion.
- Racmad, Tatap, Mike, Jodi, Erik : Backing Vocal
- Anto, Jerry, Rusmin - Recording
- Anto : Mixing
Side A :
1. Arriba Jakarta
2. Enak Skally (dedikasi buat Kak Oma Irama)
3. Pemalas
4. Saya Cinta
Side B :
1. Lautan (lirik WS. Rendra)
2. Aku ( lirik Chairil Anwar)
3. J.S. Society
4. Cemburu
Front Cover : Ade
Photo & Logo, concep cover : Igor Tamelan
album "Langkah Pertama" cukup unik sebab hampir disemua lagu Igor
memainkan sendiri semua Instrument musiknya....jadi ingat album SAKURA -
Fariz RM yg hampir semua lagu dimainkan sendiri oleh Fariz RM...
* BALI VANILLI - Igor Tamerlan
Produksi Bursa Musik tahun 1991
side A :
1. Bali Vanilli cipt. Igor T & Koko J
2. I Need A Woman Cipt. Igor T
Side B :
1. Pemalas cipt. Igor T
2. Pemalas "minus one"
Desain & Potografi : Igor T.
Tipografi dan finishing : R . Kertawiguna (sekarang bos Nagaswara)
Bali Vanili jadi booming saat itu, lagu pemalas di remix kembali pada album ini.sound gitar diisi oleh Balawan pada lagu Bali Vanili.
* MADE DI BALI - Igor Tamerlan
Produksi Metrotama tahun 1993
Album ini gak terlalu meledak dipasaran, tapi menjadi bagian penting dari perjalanan seorang Igor Tamerlan, lagi Balawan didaulat untuk mengisi sound gitar pada beberapa lagu.
Side A:
1. Do It duut (indo versi)
2. Made Di Bali
3. Buy Me Bali
4. Pelukan Tangan
5. 1/2 Cinta
6. Spotlight Love.
Side B :
1. Do It duut (english versi)
2. Kuta dan Nyata
3. Bungkus
4. Made Cenik
5. Bali Vanili (kekn ken mix)
6. Pelukan Tangan (minus one)
Semua lagu dan aransemen oleh Igor Tamerlan at Bumi Ayu Sound Studio - Sanur Bali, lagu Do it Duut berima agak ngedangdut loh dan lagu Made di Bali gak jauh beda iramanya dengan Bali Vanili. Ini album yang saya punya, gak tau lagi apakah ada album selain tiga diatas ? (abd)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
= trims udah cuap-cuap disini =